Nacho Ingatkan Spanyol Perjuangan Belum Selesai


kabar24.site –

Berita Euro 2024: Spanyol melaju ke final Euro 2024 setelah mengalahkan Prancis 2-1 pada Selasa (9/7) dan Nacho mengingatkan bahwa perjuangan mereka belum selesai.

Meski sempat tertinggal dari Prancis oleh gol Randal Kolo Muani, Spanyol berhasil bangkit untuk mencetak dua gol hanya dalam rentang empat menit lewat Lamine Yamal dan Dani Olmo, untuk akhirya memastikan kemenangan 2-1 di Munich dan memastikan tempatnya di final.

Nacho, yang berbicara usai pertandingan, memuji rekan setimnya, Lamine Yamal, yang mencetak gol penyeimbang yang luar biasa untuk Spanyol malam itu.

“Kami tahu bahwa ada banyak pemain jenius di tim Prancis, tetapi kami tahu bahwa kami juga sama bagusnya dengan mereka. Ketika kami kalah dan mencari solusi, muncullah pemain termuda di tim kami dengan gol yang fantastis!” ujar bek Real Madrid itu seperti dikutip uefa.com.

“Jika kita berbicara tentang kejeniusan, mungkin Spanyol juga memilikinya. Gol Lamine, untuk seorang pemain berusia 16 tahun, sungguh luar biasa!” imbuhnya.

Spanyol akan menghadapi pemenang laga Belanda kontra Inggris di final yang akan berlangsung pada 14 Juli mendatang di Stadion Olympia Berlin. Oleh karena itu Nacho mengingatkan bahwa perjuangan mereka belum selesai di mana masih ada satu laga lagi yang harus mereka menangkan untuk mewujudkan impiannya.

“Kami bahagia, tetapi kebahagiaan yang terkendali. Kami baru mencapai setengah dari tujuan kami berada di sini, kami belum memenangkan apa pun. Kami lelah. Saatnya untuk beristirahat, merayakannya dan sampai jumpa di Berlin,” ujarnya.

Artikel Tag: Nacho, Timnas Spanyol, EURO 2024

Published by kabar24.site at https://www.ligaolahraga.com/bola/nacho-ingatkan-spanyol-perjuangan-belum-selesai





Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Top