Dukung Pertumbuhan Berkelanjutan, PT LRT Jakarta Cetak Kinerja Positif


Jakarta, Kabar24 – PT LRT Jakarta memperingati hari ulang tahun ke-6 dengan mengadakan gelaran yang bertajuk Tasyakuran dan Halalbihalal LRT Jakarta di Gedung MCC PT LRT Jakarta, Kelapa Gading, pada 16 April 2024 lalu. Bertepatan dengan dimulainya kembali aktivitas paska-libur Idulfitri, perayaan tersebut sekaligus menjadi momen untuk menyambung tali silaturahmi antar insan LRT Jakarta.

Pada ulang tahun 2024 ini, PT LRT Jakarta mengusung tema ”Going Forward for Future Growth” yang mempertegas komitmennya untuk terus melangkah maju dalam mendukung pertumbuhan masa depan yang berkelanjutan bagi transportasi publik di Jakarta dengan menekankan pada inovasi, kolaborasi, dan pelayanan yang unggul.

Dalam sambutannya, Direktur Utama PT LRT Jakarta Hendri Saputra menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas pencapaian yang diraih dalam kurun waktu enam tahun sejak didirikan.  “Saya meyakini bahwa segala pencapaian ini adalah hasil kerja keras bersama kita semua. Saya ingin menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh rekan-rekan Insan LRT Jakarta atas segala kontribusi, dedikasi, dan kesungguhannya dalam berkarya untuk LRT Jakarta,” ujarnya dalam keterangan persnya.

Lebih lanjut, Hendri menekankan bahwa masih banyak tugas dan tantangan yang perlu dihadapi bersama. “Semuanya akan dapat kita lakukan dengan terus meningkatkan kapasitas dan kemampuan kompetensi individu, adaptasi terhadap inovasi, growth-mindset, serta tim yang solid dan agile dengan dinamika yang ada dalam industri. Hal ini juga harus didukung dengan memperkuat semangat kolaborasi dan sinergi baik di dalam lingkungan LRT Jakarta maupun dengan pemegang saham, segenap pemangku kepentingan, maupun mitra kerja,” sambungnya.

Sejak operasi komersial pada 1 Desember 2019, perusahaan selalu membukukan laba sehingga membuat nilai ekuitas selalu naik. Posisi kas dan setara kas perusahaan turut menunjukkan grafik yang positif. Memasuki kuartal kedua di tahun 2024,  kondisi operasional LRT Jakarta berjalan dengan baik dan lancar, di mana pada bulan Maret lalu telah dilaksanakan penandatanganan kontrak subsidi 2024 sehingga diharapkan bisa mengakselerasi program-program yang telah disiapkan.

PT LRT Jakarta senantiasa berkomitmen untuk menjadi moda transportasi publik dengan pelayanan terbaik yang inklusif yang aman dan nyaman bagi seluruh pengguna, termasuk anak-anak, perempuan, ibu hamil, lansia, dan penyandang disabilitas guna memberikan kontribusi positif bagi mobilitas dan kesejahteraan masyarakat DKI Jakarta.



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Top